PELATIHAN KETERAMPILAN LAS LOGAM DAN CHROME LOGAM KEPADA MAHASISWA PESERTA KKN PPM UNTUK PENGEMBANGAN WIRAUSAHA KERAJINAN LOGAM SEBAGAI KOMODITAS KHAS DESA SUNGAI MERANTI KECAMATAN PINGGIR KABUPATEN BENGKALIS

  • Sunaryo Sunaryo universitas muhammadiyah riau
  • Yuhelson Yuhelson
  • Ari Andriyas Puji

Abstract

Dalam kegiatan kuliah kerja nyata (KKN) dalam bentuk pembelajaran pemberdayaan masyarakat (PPM) ini, akan dilakukan pemberdayaan secara generik, yaitu dimulai dengan pola pencitraan karang taruna menjadi kelompok produktif yang berguna dalam mendukung munculnya wirausaha baru yang kreatif, peningkatan kecakapan hidup (life skill), dan pola pemasaran yang bersifat kolaboratif dengan memanfaatkan keunggulan daerah sebagai kota wisata. KKN PPM pemuda karang taruna melalui proses transfer keterampilan   untuk las logam dan chrome logam untuk pengembangan wirausaha kerajinan logam sebagai komoditas khas desa sungai meranti kecamatan pinggir kabupaten bengkalis. Metode kegiatan program KKN-PPM ini adalah metode workshop dalam bentuk pelatihan dan pendampingan mahasiswa peserta KKN PPM secara intensif sampai menghasilkan produk berupa kerajinan logam souvenir dan hiasan yang menjadi komoditas produk  desa sungai meranti kecamatan pinggir kabupaten bengkalis, serta membantu akses pemasaran yang bersifat kontinyu.  Sekitar 60 % (12 dari 20 orang  peserta ) mahasiswa mendapatkan nilai keberhasilan lebih dari 85 yang berarti telah mengusai sistem pengelasan dan chrome dengan baik secara teori maupun praktek. 40% yang lain dari peserta pelatihan dalam kondisi cukup menguasai pengelasan & chrome tersebut. Sebagian besar Para peserta pelatihan telah  memiliki keterampilan untuk bisa menstranfer keterampilannya ke remaja karang taruna desa sungai meranti yang akan di jadikan pembinaannya dalam pelaksanaan KKN PPM.

Keywords: Pemberdayaan, Tranfer keterampilan,mahasiswa, karangtaruna
Published
2019-10-13
How to Cite
Sunaryo, S., Yuhelson, Y., & Puji, A. (2019). PELATIHAN KETERAMPILAN LAS LOGAM DAN CHROME LOGAM KEPADA MAHASISWA PESERTA KKN PPM UNTUK PENGEMBANGAN WIRAUSAHA KERAJINAN LOGAM SEBAGAI KOMODITAS KHAS DESA SUNGAI MERANTI KECAMATAN PINGGIR KABUPATEN BENGKALIS. Jurnal Pengabdian Masyarakat Multidisiplin, 3(1), 53-64. https://doi.org/10.36341/jpm.v3i1.1042
Section
Articles
PDF
Abstract views: 297
downloads: 280