MODIFIKASI ALGORITMA WELCH-POWELL UNTUK OPTIMALISASI PENJADWALAN UJIAN SKRIPSI

  • Koko Harianto STMIK Amik Riau

Abstract

Penjadwalan ujian skripsi bagi mahasiswa tahap akhir adalah salah satu persoalan yang memerlukan perhatian khusus bagi pejabat pembuat jadwal. Hal yang serupa juga menjadi perhatian di Jurusan Teknik Informatika STMIK Amik Riau. Penelitian penjadwalan ujian skripsi telah dilakukan di STMIK Amik Riau dengan memanfaatkan teknik pewarnaan simpul graf pada algoritma Welch-Powell. Namun pemanfaatan algoritama tersebut belum maksimal, dimana masih diperlukan administrator untuk melakukan validasi ulang terhadap jadwal yang telah diolah menggunakan algoritma tersebut. Berdasarkan hal tersebut, maka dirasa perlu untuk melanjutkan penelitian terdahulu untuk menyelesaikan persoalan-persoalan yang masih ditemukan sehingga aplikasi penjadwalan ujian skripsi dapat terbentuk tanpa ditemukan lagi jadwal ujian yang saling tumpeng tindih. Penelitian ini masih menggunakan algoritma Welch-Powell, namun dilakukan modifikasi untuk memaksimalkan kemampuan algoritma berdasarkan kebutuhan penjadwalan ujian skripsi yang ada di Jurusan Teknik Informatika STMIK Amik Riau. Analisa dan pengujian yang telah dilakukan terhadap 10 data peserta ujian memberikan hasil bahwa sebanyak sepuluh mahasiswa dapat ujian secara bersamaan yang terbagi kedalam 4 kelompok ujian. Artinya untuk 10 orang mahasiswa tersebut, pihak pembuat jadwal ujian cukup menentukan 4 waktu ujian saja, tanpa ada lagi ujian yang tumpang tindih baik berdasarkan dosen pembimbing maupun dosen penguji.

Keywords: modifikasi, algoritma Welch-Powel, Ujian Skripsi, STMIK Amik Riau
Published
2017-02-21
How to Cite
[1]
K. Harianto, “MODIFIKASI ALGORITMA WELCH-POWELL UNTUK OPTIMALISASI PENJADWALAN UJIAN SKRIPSI”, rabit, vol. 2, no. 1, pp. 1-11, Feb. 2017.
Section
Articles
PDF (Bahasa Indonesia)
Abstract views: 396
downloads: 360